IBX5AC0B635009DB Mantep Full Modifikasi Vixion Lawas jadi Super R15 V.1, cek yu! | DRC7 News | Blog | Hobi | Update
Beranda · DRC7 Bali · Contact · Honda · Yamaha · Youtube · Facebook · Viral · [Join Now!] · Zodiak · Website

Mantep Full Modifikasi Vixion Lawas jadi Super R15 V.1, cek yu!



Modifikasi Yamaha Vixion dengan model R15 V.1 tampil semakin sporty dan beda dengan yang lain. Motor yang oleh pemiliknya diberi nama Decade ini tampil layaknya moge sport Yamaha R15 V.1.
Sang pemilik sekaligus penggagas ide modifikasi motor ini, Rizal menggunakan body custom dari MBC. Bengkel yang memang sudah terpercaya dalam custom body dengan model-model sport. Sedangkan untuk biaya modifikasi motor ini kurang lebih Rp 18 jutaan.
Sebagai aktualisasi hoby modifikasi motor, sang pemilik juga aktif di club YVMC Capter Jakarta Pusat. Tempat untuk saling berbagi informasi dan sharing bareng tentang modifikasi Yamaha Vixion.
Kemudian agar tunggangan tampil maksimal seperti konsep, sang pemilik sekaligus modifikator mengganti dan memasang beberapa part. Berikut part yang disematkan pada motor yang tampil layaknya YZF R15 ini

Untuk kaki-kaki belakang yang lebih gagah, menyesuaikan dengan body dipasang arm YZF R15 V.2 yang mengapit velg Chemco 3.5 inch, yang dibalut dengan ban Zeneos ukuran 150/60.
Sedangkan pada bagian depan juga menggunakan velg Chemco 2.15 inch dengan balutan ban Zeneos ukuran 110/70.

Sedangkan untuk tampilan depan menggunakan spakbor custom model R125 dari MBC, spion R15, Speedometer R15 dan stang YZF R15. Melalui part ini menjadikan tampilannya semirip moge sport.

Pada bagian pengontrol berkendara sekaligus untuk tampilan kaki-kaki yang lebih padat dipakai disc PSM untuk roda depan. Sedangkan untuk roda belakang menggunakan master rem Tirev dipadu dengan selang rem belakang Ride it.

Untuk tampilan belakang yang semakin sporty disematkan lampu variasi R6.  Pemasangan ini untuk menyesuaikan dengan bentuk body belakang yang meruncing.

Kemudian untuk melengkapi tampilan yang lebih sporty dan menarik, digunakan footstep Nui Predator dan frame slider custom.
-------------------------------
mau vixionmu kayak begitu? tantang dompetmu..hehe
salam DRC!
salam 1 aspal.

1 Response to " Mantep Full Modifikasi Vixion Lawas jadi Super R15 V.1, cek yu!"

Thx for Your Visit! Keep Order! and please "comment" for Testimonial: